Bacaan Firman Tuhan | Tuhan itu Sendiri, Tuhan yang Unik VI Kekudusan Tuhan (III) Bagian Dua
Tuhan Yang Mahakuasa berkata: "Disamping pengejaran popularitas dan keuntungan dengan penuh ketamakan oleh manusia, mereka juga terus melakukan penyelidikan ilmiah dan riset yang mendalam, lalu mereka memuaskan kebutuhan dan keinginan jasmani mereka sendiri tanpa henti; kemudian apa akibatnya bagi manusia?Pertama-tama, tidak ada lagi keseimbangan ekologi dan, seiring dengan ini, tubuh manusia semuanya telah tercemar dan rusak oleh lingkungan semacam ini, dan berbagai penyakit menular serta wabah menyebar ke mana-mana. Inilah situasi yang sekarang ini tidak dapat dikendalikan oleh manusia, benar bukan? (Ya.) Sekarang setelah engkau semua memahami hal ini, jika umat manusia tidak mengikuti Tuhan, tetapi selalu mengikuti Iblis dengan cara ini— menggunakan pengetahuan untuk terus memperkaya diri mereka sendiri, menggunakan sains untuk tanpa henti menyelidiki masa depan kehidupan manusia, menggunakan cara semacam ini untuk terus menjalani hidup— dapatkah engkau mengetahui akhir yang alami dari manusia? Apa yang secara alami akan menjadi hasil akhirnya? (Kehancuran). Hasil akhirnya adalah kehancuran: mendekati kehancuran selangkah demi selangkah. Mendekati kehancuran selangkah demi selangkah!"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar